Menu

Agar Selamat, Begini Cara Mengerem Motor Matik Saat Melintasi Jalan Menurun

Siswandi 13 Jun 2019, 12:53
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM -  Rem motor kerap mengalami kendala saat menjalani jalan yang bertekstur menurun, khususnya bila turunannya ekstrem. Khususnya pada sepeda motor matic.

Rem motor bisa blong, akibat suhu panas yang berlebihan dalam sistem konstruksi rem. Biasanya, hal ini terjadi karena penggunaan rem yang berlebih dibanding biasanya. Khususnya saat sepeda motor melintasi badan jalan menurun.

Dalam hal ini, panas yang muncul akibat gesekan antara kampas rem dan cakram, bisa membuat kaliper panas sehingga seal piston memuai. Bila seal piston sudah macet, maka motor tidak tidak akan bisa menekan kampas rem secara sempurna.

Agar terhindar dari hal-hal yang tak diinginkan, tips yang disampaikan Jusri Pulubuhu selaku instruktur Jakarta Defensive Driving Consulting, patut disimak.  

"Ketika melewati medan ekstrem tanjakan dan turunan, maka sistem pengereman motor akan bekerja lebih keras. Efeknya bisa menimbulkan brake fading, atau penyusutan kemampuan rem akibat suhu panas," terangnya, dilansir detik.

Dikatakannya, suhu rem di motor matik bisa cepat panas karena gaya berkendara yang salah. Misalnya terus-terusan menekan tuas rem saat melewati jalanan menurun. Menurutnya,  ada teknik khusus saat melakukan proses pengereman motor di jalanan menurun.

Halaman: 12Lihat Semua