Menu

Tulang Rusuk Suka Terasa Ngilu, Waspadai Penyebabnya Berikut ini

M. Iqbal 15 Aug 2019, 14:51
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM - Pernahkan Nada merasa ketika sedang melakukan aktivitas, terkadang tiba-tiba terasa tulang rusuk ngilu. Jika hal itu terjadi, tentu Anda akan berhenti sejenak untuk melanjutkan aktivitas dan menunggunya hingga reda.

Dilansir dari Klikdokter.com, tulang rusuk merupakan tulang-tulang panjang melengkung yang membentuk rongga dada. Tulang rusuk ini berfungsi untuk melindungi dada dan organ-organ vital di dalamnya, seperti paru-paru dan jantung.

dr. Sepriani Timurtini Limbong menjelaskan, penyebab rasa ngilu di tulang rusuk tergantung keadaannya. Rasa nyerinya itu bisa bersifat tajam atau tumpul. Contohnya, apakah terjadi sepanjang hari atau apakah memengaruhi pernapasan, termasuk saat menarik napas atau membuang napas.
zxc1

"Kalau misalnya memengaruhi pernapasan Anda, ini kemungkinan karena ada masalah otot. Biasanya ini disebabkan otot-otot jaringan ikat yang ada di sekitar tulang rusuk," kata dr. Sepriani.

Dia menambahkan, jika hal itu terjadi sepanjang waktu dan tidak berhubungan dengan organ pernapasan, mungkin ada suatu masalah di tulang rusuk.

Halaman: 12Lihat Semua