Menu

Kunker Ke Dumai, Ini Jadwal Kegiatan Menpar RI

Elvi 20 Aug 2019, 13:51
Menteri Pariwisata RI Arif Yahya/int
Menteri Pariwisata RI Arif Yahya/int

RIAU24.COM -  DUMAI - Untuk kesekian kalinya Pemerintah Kota Dumai, akan menyambut kedatangan penjabat Pusat Republik Indonesia, tepatnya hari ini (20/08/2019) Pemko Dumai kembali menyambut kehadiran Menteri Pariwisata RI Arif Yahya yang akan melakukan kunjungan kerja di kota Dumai.

Dikonfirmasi Riau24.com Kadiskominfo Dumai M. Fauzan membenarkan informasi tersebut. Disebutkan Fauzan ada beberapa agenda penting yang akan diikuti Menteri Pariwisata di Dumai.

"Ada beberapa agenda penting yang akan diikuti beliau ( menpar.red ), diantaranya sejumlah destinasi wisata kota Dumai, seperti Bandar Bakau dan pelabuhan Pelindo I dan Pelabuhan Sri junjungan" papar Fauzan.

Dikatakan Fauzan sesuai schedule dari kementrian dan sudah dikordinasikan dengan pemerintah kota Dumai, Arif Yahya juga akan tamu ramah bersama walikota Dumai dan sejumlah kepala Organisasi Daerah ( OPD ) dan organisasi vertikal di kediaman walikota Dumai.

"Nanti juga ada temu ramah, seperti kegiatan yang sudah-sudah " tambahnya.

Informasi dirangkum Riau24.com sebelum menuju melakukan kegiatan di Dumai, Arif Yahya juga akan mengunjungi pulau Rupat yang saat ini menjadi destinasi baru di Kabupaten Bengkalis, setelah usai berkegiatan di Dumai, Arif Yahya akan menuju Kabupaten Kuansing untuk kegiatan kunker lainnya.***

Halaman: 12Lihat Semua