Menu

Tak Hanya Fadli Zon, Politikus PKS Ini Juga Usul Jokowi Gunakan Esemka Jadi Mobil Kepresidenan

Siswandi 8 Sep 2019, 00:23
Presiden Jokowi menjajal Mobil Esemka saat peresmian Jumat akhir pekan kemarin. Foto: int
Presiden Jokowi menjajal Mobil Esemka saat peresmian Jumat akhir pekan kemarin. Foto: int

"Harus diketahui juga komponen mobil Emseka apakah lokal atau dari luar. Kemudian ciri-cirinya seperti apa, apakah sama dengan mobil di luar. Nah, enggak boleh buru-buru juga menetapkan Esemka sebagai mobil nasional," ingatnya.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi saat kunjungan kerja di Jawa Tengah, meresmikan pabrik otomotif PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) di Boyolali, Jumat (6/9/2019). Ketika itu, ada varian mobil Esemka yang diluncurkan, yakni Bima 1.2 dan Bima 1.3. Kedua produk tersebut dibanderol dengan harga Rp 110 juta.

Dalam kesempatan itu, Jokowi mengatakan mobil Esemka adalah merek mobil Indonesia yang sudah dirintis kurang lebih 10 tahun lalu. Mobil itu dirintis para teknisi dan anak-anak SMK.

"Inisiator-inisiator yang dulu saya kenal, ada di sini semua," ujarnya saat meresmikan pabrik mobil tersebut. ***

 

 

Halaman: 12Lihat Semua