Menu

Abrasi Kian Mengkhawatirkan, Wawako Dumai Ajak Warga Jaga Lingkungan

Riki Ariyanto 17 Oct 2019, 11:00
Pantai Dumai terancam abrasi (foto/ilustrasi)
Pantai Dumai terancam abrasi (foto/ilustrasi)
"Alhamdulillah, sampai saat ini 40 persen APBD merupakan dari laut. Namun konsekuensinya harus kita hadapi yaitu polusi dan banyaknya laut tercemar termasuk abrasi menjadi dampak keberadaan perusahaan di Kota Dumai," ungkapnya.

Menurutnya, ada beberapa wilayah perairan di Kota Dumai yang mengalami abrasi, didominasi di wilayah Timur seperti di Kecamatan Medang Kampai yang dinilai cukup memprihatinkan. Meski demikian, Pemerintah Kota Dumai terus berupaya melakukan pencegahan.

"Kita terus berupaya melakukan pencegah terjadinya abrasi, seperti melakukan penanaman pohon mangrove dan pembangunan turab dibeberapa bibir pantai di Kota Dumai," tukasnya.(R24/Bie)

Halaman: 23Lihat Semua