Menu

Baru Saja! Bom Bunuh Diri Guncang Mapolrestabes Medan

Siswandi 13 Nov 2019, 09:53
Suasana di Mapolrestabes Medan beberapa saat setelah ledakan akibat bom yang diduga aksi bunuh diri. Foto: int
Suasana di Mapolrestabes Medan beberapa saat setelah ledakan akibat bom yang diduga aksi bunuh diri. Foto: int

RIAU24.COM -  Ledakan yang diduga berasal dari aksi bom bunuh diri, baru saja membuat heboh suasana di Polrestabes Medan, Sumatera Utara. Saat ini, petugas masih melakukan proses sterilisasi di lokasi kejadian.

Dilansir kompas, Rabu 13 November 2019, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 08.45 WIB. Sejauh ini belum ada informasi pasti, bagaimana kronologi hingga aksi itu terjadi. Identitas pelaku peledakan juga belum terungkap.

Sejauh ini, ada informasi yang menyebutkan pelaku diduga mengenakan atribut ojek online.

Namun dari pantauan kompas di lokasi kejadian, asap putih nampak membumbung tinggi di Polrestabes Medan. Kepanikan pun langsung menjalar. Beberapa warga dan petugas polisi berseragam, tampak langsung berhamburan keluar bangunan dan mengungsi menuju halaman parkir.

Sementara itu, detik memantau, beberapa saat setelah ledakan terjadi, penjagaan di Mapolrestabes Medan yang berada di Jalan HM Said Medan Perjuangan, jadi meningkat. Polisi tampak berjaga di halaman lokasi bom bunuh diri itu terjadi. Selain polisi, tidak diperkenankan masuk ke halaman Polrestabes Medan.

Masyarakat tampak melihat lokasi ledakan dari luar pagar. Aktivitas yang tampak, hanya mobil Brimob yang tampak bergerak keluar masuk Polrestabes Medan.

Halaman: 12Lihat Semua