Menu

Hendak Ke Malaysia Kapal GT 6 Tenggelam, Satu ABK Hilang

TIM BERKAS 36 12 Feb 2019, 09:45
Tim Gabungan Basarnas melanjutkan pencarian korban Selasa pagi di area kapal tenggelam
Tim Gabungan Basarnas melanjutkan pencarian korban Selasa pagi di area kapal tenggelam

RIAU24.COM - Sebuah kapal dengan Lambung GT 6 dikabarkan tenggelam di perairan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti, Senin (11/2/2019) kemarin.

Berdasarkan informasi yang di dapat dari Sekretaris BPBD Selat Panjang, Norma melalui Humas Basarnas Pekanbaru Kukub Widodo kapal tersebut hendak ke Pulau Batu Malaysia dari Rupat Alay.

"Kapal GT 6 ini tenggelam di Titik koordinat 01 12 21.04 N - 102 36 9.76 E, saat hendak ke Malaysia." Sebutnya Selasa (12/2/2019) pagi.

Sementara itu, dua orang dikabarkan selamat yaitu Bacok (43) sebagai nakhoda dan Kandar (40). Satu ABK lagi bernama Nerhak (50) dikabarkan belum ditemukan.

Kepala Basarnas Pekanbaru Gede Darmada.SE.M.AP melalui Kasubsi Ops SAR dan Kesiap siagaan Jacky Chan.SH,  memberangkatkan Satu Tim Rescue Pos SAR Bengkalis untuk melakukan Pencarian dengan menggunakan Kapal Negara (KN) 411, Rubber boat, Peralatan Selam, Alat komunikasi, dan Medis. 

Hingga saat ini, Tim SAR Gabungan bergerak untuk melakukan penyisiran di Area kejadian. Dengan melibatkan BPBD Kepulauan Meranti, Polair Bantar Mudik dan Masyarakat setempat.

Halaman: 12Lihat Semua