Menu

RAT KUD Wana Bhakti Berjalan Lancar, Antusias Kerja Sama Replanting dengan PT BOS

Satria Utama 13 Apr 2019, 17:31
Suasana RAT Koperasi Wana Bhakti
Suasana RAT Koperasi Wana Bhakti

"Masalah produksi minyak Serai Wangi mohon dibantu agar menjadi minyak atsiri. Lima hektare butuh 5.000 bibit. Pemasarannya agar ada mitra usaha dibimbing oleh Disperindag dan Koperasi. Produksi minyak Serai Wangi tak hanya temporer, tapi berkelanjutan seperti di Aceh berhasil membuat atsiri. Peserta agar membuat kelompok. Untuk kesejahteraan tentunya. Satu kelompok 5 KK," kata Kades Sungai Buluh, Iman Suroyo.

"Masalah replanting dengan PT BOS oke. Kepada masyarakat Sungai Buluh peserta RAT selamat melakukan RAT," kata Iman Suroyo.

Camat Singingi Hilir diwakili Stafnya Syahril dalam sambutannya menjelaskan rencana bermitra anggota KUD Wana Bhakti ini untuk meningkatkan kesejahteraan agar makmur, maju. Kepada mitra usaha, bimbinglah masyarakat dengan baik dan jangan jadikan masyarakat susah.

Kadis Pertanian dan Perkebunan Kuansing diwakili Kabag Perkebunan Syofrinal dalam sambutannya menjelaskan dana bantuan Pemerintah dari BPDPKS masih menunggu pencairan karena menunggu pematangan dokumen. Dana itu ditransfer ke rekening petani tapi dikuasakan pengelolaannya ke KUD. Dana ini tidak dikembalikan petani.Tahap pertama tak ada masalah. Termasuk empat KUD lainnya secara umum Rekomtek telah turun dari Dirjen Perkebunan. Jadi tinggal pencairan.

"Jadi jangan ada petani yang tertinggal tak ikut program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) ini. Agar petani jangan menyesal. Kami siap memfasilitasi petani yang belum ada sertifikat dan surat kepemilikan lahan lainnya agar ikut program ini," kata Kabag  Perkebunan Kuansing Syofrinal.***

 

Sambungan berita: R24/rls
Halaman: 234Lihat Semua