Menu

Maraknya Pengelembungkan Suara, Bawaslu Riau Minta Masyarakat Bantu Kirimkan Foto C1

Riko 23 Apr 2019, 16:40
Rusidi Rusdan
Rusidi Rusdan

RIAU24.COM Bawaslu Riau meminta seluruh masyarakat  yang memiliki dokumentasi perhitungan suara di TPS, seperti  Foto, rekaman video C-1, termasuk foto C1 Plano untuk memberikan kepada pengawas pemilu sebagai data pembanding dalam memperjuangkan hasil pemilu yang jujur dan  transparan.

"Saya meminta kepada seluruh lapisan masyarakat yang mempunyai foto maupun video hasil penghitungan perolehan suara di TPSnya masing masing untuk dapat memberikannya kepada pengawas pemilu untukmkaminjadikan sebagai data pembanding dalam mengawal dan memperjuangkan hasil pemilu yang neraih, jujur dan transparan",kata Rusidi melalui siaran persnnya. Selasa 23 April 2019.

Hal ini disampaikan Ketua Bawaslu Provinsi Riau, Rusidi Rusdan karena banyaknya laporan masyarakat dan peserta pemilu dengan adanya penggelembungan (penambahan) suara pada form C1 hasil penghitungan suara di TPS.

"Saya banyak mendapat laporan adanya indikasi kecurangan dalam bentuk penggelembungan dan perpindahan suara antar partai politik maupun antar caleg." tutur Rusidi.

Rusidi juga menegaskan kepada jajaran pengawas  di tiap tingkatan agar hadir dan mengawasi jalannya rapat pleno PPK di wilayahnya masing-masing untuk mengantisipasi kecurangan pada tahap Pleno di PPK (Kecamatan).

Dari 12 Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau, terdapat beberapa kecamatan dan kelurahan atau desa yang  rawan terjadi kecurangan yaitu Kabupaten Kampar, Rokan Hulu, Pelalawan, dan Bengkalis.

Halaman: 12Lihat Semua