Menu

Bupati dan Wabup Kuansing Lepas Kepergian Almarhum Linskar, Pejabat Humoris itu Kini Telah Tiada

Replizar 1 Jul 2019, 15:14
Bupati H. Mursini dan Wabup H. Halim serta pejabat dan ratusan masyarakat melepas kepergian Almarhum Linskar/zar
Bupati H. Mursini dan Wabup H. Halim serta pejabat dan ratusan masyarakat melepas kepergian Almarhum Linskar/zar

RIAU24.COM -  TELUK KUANTAN - masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi kembali berduka, salah seorang pejabatnya Kepala Dinas PTSP Naker Drs. Linskar (55) wafat pada Minggu (30/6) kemarin di RS Stroke Bukit Tinggi sekitar pukul 16.15 WIB, dan dikebumikan, Senin (1/7) tadi pagi.

Sebelum dimakamkan, jenazah Kadis PTSP Naker Kuansing disemayamkan di rumah duka Dusun Sungai Rumbio Desa Koto Kari, Kecamatan Kuantan Tengah.

Terlihat Bupati Kuansing Drs. H. Mursini, M.Si, Wabup H. Halim beserta Asisten, Kaban, Kadis, Sekretaris, Kabag, Kabid, Camat, Kasubbag, Upika, Kades berbaur bersama ratusan pelayat.

Dalam sambutannya, Bupati Kuansing H. Mursini mengucapkan terima kasih kepada almarhum selama bertugas, dan Semoga menjadi amal ibadah baginya. Dan tidak lupa juga menyampaikan permohonan maaf terhadap almarhum melalui keluarga.

"Mari kita doakan agar Almarhum Linskar, ditempatkan di sisi Allah SWT dan semua amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, Almarhum Linskar semasa hidupnya dikenal sebagai sosok yang humoris, dan mudah bergaul, selalu menyenangkan dan mudah diajak bicara.

Halaman: 12Lihat Semua