Menu

Dipolisikan Soal Salib, Ustaz Tengku Zulkarnain Bela UAS: Kami Semua Ada Disampingmu

Riko 18 Aug 2019, 17:25
Foto (Twitter Tengku Zulkarnain)
Foto (Twitter Tengku Zulkarnain)

RIAU24.COM -  Ustaz Tengku Zulkarnain memberi pembelaan atas pelaporan Ustad Abdul Somad (UAS)  oleh ormas Dua organisasi massa Katolik di Kota Maumere, Kabupaten Sikka, NTT, yakni Forum Komunikasi Alumni (Forkoma) PMKRI dan Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Maumere ke Mapolres Sikka pada Sabtu sore 17 Agustus 2019.

Di akun Twitternya,  Ustaz asal Medan itu meminta UAS untuk  jangan takut atas laporan dua ormas terkait dugaan penistaan agama atas simbol salib. Menurutnya selain dirinya yang membela ada jutaan umat Muslim juga ikut membela. 

"Adikku al ustadz Abdul Shomad... Abangmu ini sekeluarga sayang kepadamu. Seluruh murid murid abangmu ini juga sayang kepadamu. Ada puluhan juta umat Islam sayang kepadamu... Kami semua ada di sampingmu dan akan selalu bersamamu... Allahu Akbar..., " tulis Tengku Zulkarnain di akun Twitternya @tengkuzulkarnain dengan melampirkan Dirnya bersama UAS. 

Sementara itu, Kepala Bidang Humas Polda NTT Kombes (Pol) Jules Abraham Abast memberi penjelasan. Menurut dia, sampai saat ini belum ada laporan yang dibuat ormas tersebut mengenai konten video dakwah UAS yang viral di media sosial. Bahkan, dia membantah pelaporan demikian.

"Isu pelaporan terhadap UAS itu tidak benar. Karena dari Brigade Meo tidak membuat laporan polisi terkait UAS atau hal lainnya sampai saat ini. Tidak ada laporan polisi, baik di SPKP maupun Reskrimsus Polda NTT," ujar Kombes Pol Jules melansir dari Republika.co.id  dari Jakarta, Sabtu 17 Agustus 2019.

Namun demikian, ia membenarkan soal kedatangan sejumlah orang yang mengatasnamakan diri dari Brigade Meo ke Polda NTT pada sore itu. Namun kedatangan mereka hanya sebatas konsultasi dengan sejumlah penyidik di Polda NTT.

Halaman: 12Lihat Semua