Menu

Sejumlah Penyair Sambangi Istana Siak, Mengesankan Namun Butuh Inovasi

Lina 26 Aug 2019, 09:39
Sejumlah penyair peserta seminar Pra Festival Teater Islam Dunia dari menyambangi Istana Siak/lin
Sejumlah penyair peserta seminar Pra Festival Teater Islam Dunia dari menyambangi Istana Siak/lin

RIAU24.COM -  SIAK - Sejumlah penyair peserta seminar Pra Festival Teater Islam Dunia dari berbagai daerah di Nusantara, dan dari manca negara seperti Malaysia dan Singapura, memilih menyambangi Istana Siak, dalam kunjungan wisata.

Ketua rombongan penyair,  H Dheni Kurnia bersama Aris Abeba menyebutkan bahwa setidaknya ada 30 orang yang turut hadir dalam kunjungan ke Siak, namun beberapa diantaranya tidak masuk ke Istana karena mengaku sudah pernah.

"Sebelumnya banyak tawaran untuk kunjungan wisata peserta seminar ini. Namun beberapa peserta mengaku belum pernah ke Istana Siak, dan sangat penasaran untuk melihatnya. Namun beberapa peserta mengaku sudah pernah masuk ke Istana dan kurang minatnya untuk melihat lagi, " terang Deni,  yang juga penyair Riau yang belum lama menerima penghargaan sebagai penulis buku puisi dengan karya terbaik di Indonesia.

Diakuinya, bahwa bagi rekan-rekannya sesama penyair, begitu penasaran untuk bisa masuk ke Istana Siak yang begitu tersohor. Namun setelah pernah melihat Istana Siak, rasa ingin melihat kembali jauh berkurang.

"Tadi sempat bertanya kepada sejumlah rekan yang tidak masuk ke Istana, mereka mengaku sudah pernah masuk. Artinya butuh inovasi baru agar tidak hanya cukup sekali untuk berkunjung ke Siak dan melihat Istana dari sebuah kerajaan yang begitu tersohor di jamannya, " lanjut pria plontos,  yang juga ketua Dewan Kehormatan PWI Provinsi Riau tersebut.

Saat disinggung tentang inovasi dimaksud, Dheni menggambarkan tentang perlunya menjadikan Istana Siak dan sekitar sebagai kawasan khusus dan perlunya menambah objek wisata fital lainnya.

Halaman: 12Lihat Semua