Menu

EMP Bentu Ltd Gelar Bakti Sosial Untuk Negeri di Langgam

Siswandi 28 Aug 2019, 14:30
Manajemen EMP Bentu bersama stake holder terkait di Langgam, Kabupaten Pelalawan Riau, saat pembukaan kegiatan sosial EMP Bentu Ltd yang dipusatkan di Kampus STT Pelalawan. Foto; ist
Manajemen EMP Bentu bersama stake holder terkait di Langgam, Kabupaten Pelalawan Riau, saat pembukaan kegiatan sosial EMP Bentu Ltd yang dipusatkan di Kampus STT Pelalawan. Foto; ist

“Trimatra Bakrie terdiri dari tiga matra atau dimensi yakni Keindonesiaan, Kemanfaatan dan Kebersamaan, yang mencerminkan keseimbangan tiga pilar kehidupan yaitu kecerdasan spiritual, kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional,” tambahnya lagi.

Kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan EMP Bentu ini, juga dihadiri SKK Migas Perwakilan Sumbagut.

“Kehadiran SKK Migas Perwakilan Sumbagut sangat kami apresiasi dan merupakan wujud dari dukungan SKK Migas atas kegiatan operasional EMP Bentu Limited termasuk kegiatan-kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan. Kami berharap kegiatan ini dapat membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan dan dapat mempererat hubungan yang sudah terjalin dengan baik dengan warga dan aparat pemerintah di sekitar wilayah operasional kami selama ini,” harapnya.

Sementara itu, Bupati Pelalawan HM Harris yang diwakili Staf Ahli Bidang SDM,  dr Endid Romo Pratiknyo, mengatakan, Pemkab Pelalawan mendukung kegiatan yang dilakukan EMP Bentu. "Salah satu program Bupati adalah Pelalawan Sehat,  dan Alhamdulillah apa yang dilakukan EMP Bentu saat ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah," katanya.

Hal senada juga diungkapkan Ketua STT Pelalawan,  Prof Dr Detri Karya. Pihaknya juga mengapresiasi manajemen EMP Bentu, yang telah bersedia mengajak pihaknya ikut serta dalam kegiatan positif tersebut.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada perusahaan yang telah mengajak kami bekerja sama dalam penyelengaraan  kegiatan bakti sosial ini. Kegiatan ini juga sebagai ajang promosi bagi STT Pelalawan kepada masyarakat," ujarnya. *

Halaman: 123Lihat Semua