Menu

Masih Tampil Melempem, Ini Daftar Kesalahan Real Madrid Sambut Kompetisi Tahun Ini

Siswandi 4 Sep 2019, 12:05
Casemiro belum kunjung punya pemain pelapis bila suatu saat mengalami cedera. Foto: int
Casemiro belum kunjung punya pemain pelapis bila suatu saat mengalami cedera. Foto: int

RIAU24.COM -  Hingga saat ini, penampilan klub sepakbola raksasa Spanyol, Real Madrid, dinilai banyak kalangan masih berada jauh di bawah harapan. Faktanya menunjukkan, El Real mengawali tiga laga di La Liga Spanyol dengan sekali menang dan dua kali imbang. Bahkan, Los Blancos pun melempem sejak laga pramusim, setelah hanya dua kali menang dari lima pertandingan.

Banyak pihak yang penasaran, mengapa hal itu bisa terjadi. Kembalinya Zidane di kursi pelatih Si Putih, ternyata belum banyak berdampak terhadap perkembangan permainan tim di lapangan. Kondisi ini jauh berbeda saat Madrid ditangani Zidane pada era awal masa kepelatihannya.

Sejumlah dugaan bermunculan, apa kesalahan yang membuat Madrid masih dalam kondisi seperti ini. Dilansir republika yang mengutip marca, Rabu 4 September 2019, Real Madrid dinilai telah melakukan delapan kesalahan dalam menyambut kompetisi musim ini.

Yang berada dalam daftar pertama, adalah karena Madrid sama sekali tidak melakukan perubahan mendasar, alias tidak ada revolusi. Padahal, bangkit dari keterpurukan, adalah tuntutan yang tak bisa lagi ditawar-tawar. Sejauh ini, Madrid baru merekrut satu pemain bintang, yakni Eden Hazard dari Chelsea. Namun pemain yang bersangkutan belum bisa diturukan, karena dibekap cedera.

Daftar selanjutnya, Madrid dinilai telah berlebihan dalam pengeluaran. Agar bisa bangkit dalam waktu singkat, Madrid memang perlu investasi besar-besaran. Namun, pengeluaran sebesar 305 juta euro atau Rp4,7 triliun dinilai kurang tepat sasaran, karena pemain yang didatangkan dinilai tak sebanding dengan pengeluaran klub.  

Selain itu, Madrid juga dinilai telah berbuat kesalahan karena membuang pemain dengan harga murah.  Presiden Madrid Floretino Perez dan pelatih Zidane, telah memiliki Marcos Llorente, Sergio Reguilon, Mario Hermoso, Martin Odegaard, dan Pablo Sarabia. Namun semua pergi untuk uang yang sedikit atau pun dipinjamkan.

Halaman: 12Lihat Semua