Menu

Matangkan SOTK, Anggota Pansus DPRD Pekanbaru Kunjungi Dishub dan Distan

Ryan Edi Saputra 14 Jan 2020, 20:13
Matangkan SOTK, Anggota Pansus DPRD Pekanbaru Kunjungi Dishub dan Distan
Matangkan SOTK, Anggota Pansus DPRD Pekanbaru Kunjungi Dishub dan Distan

RIAU24.COM - PEKANBARU  - Dalam rangka mematangkan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Struktur Organisasi Tata Kerja (SOTK), panitia khusus (Pansus) DPRD Kota Pekanbaru mengadakan kunjungan kerja ke Kantor Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Selasa (14/1/2020).

Kedatangan Pansus dipimpin Zainal Arifin dan disambut langsung oleh Kepala Dishub Pekanbaru Yuliarso, bersama para pejabat Dishub lainnya.

"Trans Metro Pekanbaru jangan merugi terus, kelola sendiri oleh Dishub, kemarin di Dishub untung," kata Anggota Pansus DPRD Kota Pekanbaru, Roni Pasla dalam pertemuan itu.

Zainal Arifin usai pertemuan kepada wartawan mengaku bahwa sudah terjadi kemajuan yang luar biasa di Dishub Pekanbaru, dimana, ini merupakan kunjungan kedua dirinya ke kantor Dishub Pekanbaru selama dia menjadi wakil rakyat di DPRD Kota Pekanbaru.

"Banyak kemajuan, apalagi akan ditambahnya UPT, dengan adanya penambahan bidang ini kita tentu berharap agar Dishub kedepan lebih baik lagi dalam transportasi, mengatur lalu lintas, mobil besar tidak lagi boleh masuk kota," harap Zainal.

Rombongan Dewan juga diajak Dishub melihat langsung ruang cs, dimana dalam ruangan ini terdapat alat bantuan pemerintah pusat yang bisa memantau arus lalu lintas di beberapa titik jalanan Kota Pekanbaru.

Halaman: 12Lihat Semua