Menu

Dokter Zaidul Akbar Sebut Ini Tips Jitu Sembuh Dari Jerawat Parah

Riki Ariyanto 15 Jan 2020, 11:36
Dokter Zaidul Akbar berikan tips agar terbebas dari masalah jerawat menahun (foto/int)
Dokter Zaidul Akbar berikan tips agar terbebas dari masalah jerawat menahun (foto/int)

RIAU24.COM - Rabu 15 Januari 2020, Tidak sedikit orang yang mengalami masalah dengan jerawat. Bahkan ada sebagian alami jerawat yang parah muncul di wajahnya.

Hal tersebut pernah ditanya seorang peserta seminar saat ikut seminar Dokter Zaidul Akbar. "Saya berumur 38 tahun, sejak 17 tahun sudah jerawatan. Saya sudah berobat dan bekam sama pakar herbal. Solusinya apa?" tanya peserta itu.

zxc1


Mendapat pertanyaan itu Dokter Zaidul Akbar menyarankan agar yang bersangkutan konsumsi makanan probiotik dan prebiotik. "Coba konsumsi prebiotik dan probiotik. Prebiotik itu madu, kurma banyakin makan itu. Coba itu," jawab 'Tanya Jawab JSR I (dr. Zaidul Akbar)'.

zxc2

Probiotik merupakan makanan atau minuman yang terdapat bakteri baik bagi usus manusia, seperti bifidobacterium dan lactobacillus. Sedangkan prebiotik suplemen yang bisa memberikan makanan bagi probiotik.

"Intinya benerin usus anda, anda bisa bikin atau konsumsi itu kurma atau madu. Dna jangan lupa puasa, perbanyak puasa," saran Dokter Zaidul Akbar.

Tanya jawab menarik lainnya bisa disimak di video dokter Zaidul Akbar lainnya seperti yang diunggah akun channel @shirathal Mustaqim. Hanya saja disarankan menonton sampai habis agar tidak terjadi salah paham. (Riki)