Menu

Simple, Ini Anjuran Diskes Pekanbaru Tangkal Virus Corona

Ryan Edi Saputra 27 Jan 2020, 13:28
Kadiskes Pekanbaru, M Amin
Kadiskes Pekanbaru, M Amin

RIAU24.COM - PEKANBARU - Perkembangan virus Corona yang telah mengakibatkan korban jiwa di China, saat ini menjadi perhatian pemerintah. Mangatasi itu, Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru pun langsung melakukan tindakan cepat terkait antisipasi virus yang mematikan tersebut.

Kepala Diskes Kota Pekanbaru, M Amin, mengatakan bahwa pihaknya sudah menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar tetap waspada.

"Sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Diskes Provinsi Riau, agar tetap waspada. Jadi kita sudah menyampaikan titik yang paling bawah melalui puskesmas hingga puskesmas pembantu untuk menyampaikan kepada masyarakat supaya waspada," kata Amin, Senin (27/1/2020). 

"Upaya terutama yang kita lakukan itu PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) dulu, juga cuci tangan, kemudian dengan menggunakan masker dalam menegakkan pola hidup sehat," sebutnya.

Disamping itu, pihaknya juga akan melaporkan kepada Wali Kota untuk tindak lanjutnya. Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan pihak Provinsi untuk mendeteksi di pintu-pintu masuk ke Pekanbaru, terutama di bandara maupun di pelabuhan. (R24/put)

Halaman: Lihat Semua