Menu

Panas, Kongres PAN Ricuh, Kubu Zulhas Tuding Pihak Lawan Lakukan Hal Ini

Siswandi 10 Feb 2020, 17:05
Sejumlah massa terlibat cekcok, saat ricuh terjadi di Kongres PAN di Kendari, Sultra. Foto: int
Sejumlah massa terlibat cekcok, saat ricuh terjadi di Kongres PAN di Kendari, Sultra. Foto: int

Untuk diketahui, ricuh dalam Kongres PAN itu bermula ketika massa mendatangi lokasi kongres di Hotel Claro, Kendari. Mereka kemudian meminta panitia pengarah kongres menutup pendaftaran peserta kongres.

Dari pantauan detik di lokasi, sebelum ricuh terjadi, sejumlah massa terlihat naik ke lantai 1 lewat tangga yang berada di lobi hotel. Tidak lama kemudian, dari lobi hotel terdengar teriakan.

"Hentikan pendaftaran," teriak salah seorang yang naik ke lantai 2 hotel.

Bahkan, ada juga yang berteriak akan memboikot kongres jika pendaftaran peserta tidak juga ditutup. "Kita boikot kongres kalau tidak hentikan pendaftaran," teriak salah seorang dalam keributan.

Saat keributan mereda, salah seorang dari mereka menyebut nama caketum. ***

Halaman: 12Lihat Semua