Menu

Bawaslu RI Luncurkan Indeks Kerawanan Pilkada 2020

Riko 25 Feb 2020, 21:02
Foto (istimewa)
Foto (istimewa)

RIAU24.COM -  Badan Pengawas Pemilihan Umum meluncurkan Indeks Kerawan Pemilu (IKP)  untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020, Selasa (25/02/2020) di Jakarta.

Disebutkan bahwa dimensi-dimensi kerawanan yang ada pada tingkat Kabupaten/Kota memiliki nilai rata-rata sebesar 51,65  dimana nilai tersebut masuk dalam kategori rawan sedang. Artinya, kerawanan Pilkada di tingkat kabupaten/kota berada pada level 4 yang berarti lebih dari setengah indikator kerawanan berpotensi terjadi.

Sedangkan pada Pemilihan Gubernur, di Sembilan Provinsi yang menyelenggarakan pemilihan pada Tahun 2020 memiliki skor
rata-rata nilai sebesar 73,8 artinya masuk dalam kategori tinggi, atau hampir seluruh indikator

kerawanan berpotensi terjadi.

Angka tersebut diambil dari pengukuran atas empat dimensi dan 15 subdimensi yang mencerminkan kerawanan dalam penyelenggaraan Pilkada. Empat dimensi yang diukur dalam IKP Pilkada 2020 yaitu dimensi konteksi sosial dan politik dengan subdimensi keamanan lingkungan, otoritas penyelenggara pemilu, otoritas penyelenggara negara, dan relasi kuasa di tingkat lokal. 

Halaman: 12Lihat Semua