Menu

Kalemdiklat Polri Lakukan Penanaman Pohon dan Pemberian Nama Masjid di SPN Polda Riau

Khairul Amri 28 Feb 2020, 22:55
Foto. Istimewa
Foto. Istimewa

Selanjutnya Kalemdiklat Polri didampingi Kapolda Riau meninjau Gedung Utama dan Lingkungan SPN Polda Riau ini, setelah itu rombongan menuju gedung Serbaguna untuk pertemuan dan bersilaturahmi dengan seluruh personel serta tamu undangan yang hadir, termasuk seluruh siswa SPN Polda Riau yang berjumlah 203 orang.

Pada kesempatan ini Kalemdiklat Polri menyampaikan bahwa pada hari Senin (2/3) akan dilaksanakan pelantikan 8.800 Bintara Polri secara serentak di seluruh Indonesia, termasuk 203 orang dari SPN Polda Riau yang akan dilantik oleh Kapolda Riau nanti dilokasi ini.

"Diharapkan mereka ini nantinya akan menjadi polisi yang baik dan profesional, untuk mengemban tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat," Sebut Komjem Arief.

Terkait pembangunan SPN Polda Riau ini disampaikan Jendral Bintang Tiga ini bahwa progresnya saat ini sudah mencapai 95 persen, dan InsyaAllah sebelum pembukaan pendidikan tahun ini semuanya sudah rampung secara keseluruhan.

Kalemdiklat Polri juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Bupati Catur Sugeng Susanto, atas bantuan dan dukungan Pemkab Kampar dalam pembangunan SPN Polda Riau yang berlokasi di wilayah Kabupaten Kampar ini.

"Semoga keberadaan SPN ini memberikan kontribusi bagi kemajuan daerah Kabupaten Kampar," tutupnya. (Rls)

Sambungan berita:  
Halaman: 123Lihat Semua