Menu

Ini 4 Alasan Kenapa RI Butuh Bantuan China Untuk Atasi Corona

Riko 26 Mar 2020, 10:32
Foto (internet)
Foto (internet)

RIAU24.COM -  China menjadi salah satu negara yang terlibat sukses mengendalikan sekaligus mengatasi wabah virus corona atau covid-19 yang telah ditetapkan sebagai pandemi Global oleh organisation kesehatan dunia (WHO). 

Berkat keberhasilan ini, China kemudian bergerak ke banyak negara dan membantu mereka memerangi virus corona disana. Melalui duta besar China untuk Indonesia Xiao Qian mengatakan bahwa negaranya siap membantu mengatasi virus corona di tanah Air.  Tawaran ini jelas merupakan tawaran yang sangat berharga bagi Indonesia. 

Melansir dari Boombastis, Kamis 25 Maret 2020 berikut ini beberapa alasan kenapa Indonesia harus menerima bantuan China: 

Banyak negara dunia dibantu oleh Cina untuk mengatasi virus corona

Sukses mengatasi wabah virus corona di negeri sendiri, Cina kini bersiap untuk membantu negara lain guna mengatasi wabah tersebut. Salah satunya adalah Uni Eropa, di mana pemerintah negeri Tirai Bambu akan mengirim 200.000 masker N95, dua juta masker bedah dan 50.000 kit atau alat uji. Jelas, hal ini serupa juga sangat dibutuhkan oleh Indonesia.

Cina terbukti sukses menangani virus corona di negerinya sendiri

Keberhasilan Cina menangani penyebaran virus corona di negaranya, menjadi harapan baru bagi negara-negara lainnya yang tengah berjibaku melawan wabah tersebut. Bahkan, Cina tak segan turun tangan untuk membantu negara lain yang membutuhkan. Salah satunya adalah Indonesia. “Kami juga siap bekerja sama dengan Indonesia dan memberikan bantuan semaksimal mungkin.” ucap Duta Besar China untuk Indonesia Xiao Qian yang dilansir dari Nasional.kompas.com 19 Maret 2020.

Cina juga telah mengembangkan vaksin guna pengobatan pasien corona

Cina memang memiliki segudang hal yang bakal dibutuhkan oleh Indonesia ke depannya dalam konteks pencegahan virus corona. Selain bantuan tenaga ahli dan peralatan, negeri Tirai Bambu juga tengah mengembangkan vaksin untuk menyembuhkan penderita Covid-19. Jika hal tersebut bisa terwujud, Indonesia tentu memiliki pilihan apakah mau menerima vaksin dari Cina atau negara lainnya. Semua tergantung kepada keputusan pemerintah.

Indonesia diketahui membeli alat rapid test untuk cegah corona dari Cina

Sebagai bagian dari upaya pemerintah guna menekan penyebaran virus corona, Indonesia melalui PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) dikabarkan akan membeli alat untuk menguji virus corona atau rapid test dari Cina. Hal ini sesuai dengan keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan melakukan rapid test massal virus Corona di daerah yang rawan seperti Jakarta.