Menu

Belum Lama Terjadi, Gempa 6,3 SR Guncang Tahuna Sulut, Begini Prediksi Dampaknya

Siswandi 26 Mar 2020, 23:16
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM -  Untuk kesekian kalinya, gempa bumi dengan skala yang lumayan besar kembali mengguncang Tanah Air. Kali ini, gempa bumi bermagnitudo (M) 6,3 terjadi di barat laut Tahuna, Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara (Sulut).

Meski tergolong cukup besar, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)  menyatakan gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Melalui akun Twitter resminya, BMKG menginformasikan gempa terjadi pada Kamis (26/3/2020) sekitar pukul 22.38 WIB. Pusat gempa berada pada 221 kilometer barat laut Tahuna, Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara.

"Tidak berpotensi tsunami" tulis BMKG, dilansir detik.

Titik koordinat gempa adalah 5,58 lintang utara dan 125,16 bujur timur. Gempa ada pada kedalaman 10 Km.

Sejauh ini, belum ada informasi kerusakan dan ada-tidaknya korban jiwa akibat gempa tersebut. ***

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua