Menu

Aktivis Palestina Ini Unggah Nasib Tempat Suci Ketiga Umat Islam Sejak Yerusalem Lockdown

Riki Ariyanto 11 Apr 2020, 19:34
Penjaga kompleks Al Aqsa memberi makan burung merpati di tengah kondisi lockdown (foto/int)
Penjaga kompleks Al Aqsa memberi makan burung merpati di tengah kondisi lockdown (foto/int)

RIAU24.COM - Sabtu 11 April 2020, Israel dan Palestina tengah menghadapi masalah pandemi virus corona atau covid-19. Bahkan untuk antisipasi penyebaran virus corona Kompleks Masjid Al Aqsa di Yerusalem ditutup bagi wisatawan atau peziarah.

zxc1

Seperti diketahui Kompleks Masjid Al aqsa termasuk tempat suci bagi umat Islam setelah Masjid Al Haram (Mekkah) dan Masjid Nabawi (Madinah). Hanya saja untuk Kompleks Al Aqsa di bawah otoritas Israel, bahkan bagi siapa pun yang mau masuk harus melewati pemeriksaan keimigrasian Israel.

zxc2

Aktivis kemanusiaan Gaza, Palestina, Abdillah Onim atau disapa Bang Onim membagi kondisi Kompleks Al Aqsa saat lockdown. "Di hari ke-19 penutupan Al Aqsa tak ada jamaah yang berkunjung, para penjaga masjid Al Aqsa tetap berada di kawasan suci ini sembari memberi makan merpati," tulis Bang Onim sambil membagi foto kondisi terbaru.

"Suatu hari nanti kita akan shalat Berjamaah disini, atas ijin Allah Ta'ala. Kompleks Alaqsa, lockdown," tulis @bangonim pada salah satu postingan.

Langsung saja netizen atau warganet memberikan komentarnya. @raushanflkrillah: "Amiin Yaa Robbal 'aalamiin."

@sukiminimen: "Amin amin ya aIIah.Lindungi umat ini Allah."

@m.putera: "Setelah tentara zalim tumbang."

@daru_fafara: "Aamiin yra. Semoga bisa kesana lagi bersama keluarga."

@Iaksamana_gie: "Aamiin YRA mudah-mudahan Allah mengabulkan nya." (Riki)