Menu

Syamsuar: Riau Urutan 9 Daerah Beresiko Virus Corona

Riko 22 Apr 2020, 20:10
Syamsuar
Syamsuar

RIAU24.COM -  Gubernur Riau Syamsuar mengatakan provinsi Riau sudah menduduki urutan ke 9 daerah beresiko penyebaran virus corona atau covid-19. Informasi ini disampaikan gubernur usai mengelar rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan (musrenbang) dengan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). Rabu 22  April 2020.

"Waktu musrembang kita dapat lagi, dimana Menteri Bapennas menginformasikan Riau merupakan daerah yang beresiko urutan ke 9 dari 43 provinsi penyebaran virus corona. Dan jika dilihat, peta Riau ini merah, "ujar Syamsuar usai mengelar paripurna LKPJ di DPRD Riau. 

Dengan infomasi ini, lanjut Syamsuar semua daerah harus bisa bersatu padu menerapkan PSBB supaya dapat memutus mata rantai penyebaran virus corona ini. 

"Saat ini ada dua daerah selain Pekanbaru akan menerapkan PSBB yaitu Kampar dan Dumai. Dua daerah ini merepkan PSBB karena daerah berdekatan dengan Pekanbaru. Untuk daerah lain diharapkan bisa menerapkan  hal yang sama. Sebab cara ini cukup bagus memutus penularan virus tersebut, "jelasnya.

Diakui Syamsuar belum diterapkan PSBB disejumlah daerah memang menjadi kendala bagi pemerintah dalam memutus penyebaran virus corona. Contohnya saja sulitnya dalam membedakan antara orang Pekanbaru dan Kampar yang keluar masuk karena berdekatan. Begitu juga orang Pekanbaru yang berkerja di daerah Pelalawan, dan Siak. 

"Jadi cukup sulit, maka dari itu Saya menghimbau daerah di Riau yang rawan penyebaran corona agar menerapkan PSBB supaya saling membantu satu sama lain dalam memutus penyebaran corona ini. Sebab Pekanbaru sendiri saat ini sudah tiga daerah yang terjangkit Corona secara tranmisi lokal tanpa harus orang Malaysia datang, "jelasnya.

Halaman: 12Lihat Semua