Menu

Pakar Epidemiologi Sebut PSBB Berdampak Terhadap Jumlah Pasien Covid-19 di Jakarta

M. Iqbal 3 May 2020, 13:46
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Pakar epidemiologi Universitas Indonesia, Pandu Riono menyebutkan jika kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) sudah menunjukkan dampak di Ibu Kota.

"Di Jakarta sudah berefek," kata Pandu dilansir dari Tempo.co, Ahad, 3 Mei 2020.

Dia menjelaskan jika proporsi penduduk DKI yang tinggal di rumah selama April 2020 sudah mencapai 60 persen. Dampaknya, jumlah kasus Covid-19 yang dilaporkan turun cepat dan melandai.

Dua juga telah meminta Gubernur DKI Anies Baswedan untuk mempertahankan agar masyarakat tetap di rumah. Bahkan, kalau perlu ditingkatkan menjadi 80 persen. 

Meski kasus di Jakarta sudah melandai karena PSBB, Pandu mengingatkan bahwa hal itu tidak berlaku di daerah lain. Jumlah kasus positif di luar Jakarta justru meningkat tajam karena proporsi penduduk yang tinggal di rumah belum banyak.

Di Jawa Tengah, misalnya, proporsi penduduk yang tinggal di rumah masih di bawah 40 persen. Di Jawa Timur masih 50 persen. "Kami harapkan mereka meningkatkan 10 persen."

Halaman: 12Lihat Semua