Menu

Netizen Dibuat Heboh, Pelatihan Memancing Pun Ternyata Masuk Program Kartu Prakerja, Fadli Zon Sindir Begini

Siswandi 4 May 2020, 09:12
Program mancing yang masuk dalam program Kartu Prakerja. Foto: int
Program mancing yang masuk dalam program Kartu Prakerja. Foto: int

RIAU24.COM -  Sorotan publik terhadap Program Kartu Prakerja masih berlanjut, bahkan kian kritis. Masih banyak reaksi bermunculan, terkait program kerja ini, meski beberapa staf khusus presiden yang secara langsung 'terlibat' dalam program ini, telah mengundurkan diri.  

Untuk diketahui, Program Kartu Prakerja sejatinya dipersiapkan pemerintah Joko Widodo untuk memberikan serta meningkatkan keterampilan angkatan kerja. Namun program ini malah kerap mendapat sorotan, karena dianggap banyak yang sekedar akal-akalan dan tak tepat sasaran. Salah satunya, datang dari netizen. 

Yang saat ini marak jadi pembicaraan di media sosial, adalah terkait pelatihan memancing. Program ini ditemukan akun twitter @wilsonsitorus. Lengkap dengan screenshotnya.

Pemilik akun ini menemukan program Kartu Prakerja yang memasukan pelatihan memancing bekerja sama dengan Tokopedia. Dijelaskan dalam screenshoot tersebut programnya bernama Paket Dasar Memancing & Kelautan yang dibanderol Rp799 ribu. Termasuk lengkap dengan kurikulum dan jadwal kelas.

" Pak @jokowi yg baik. Saya sudah kehabisan akal manakala mendapati ini," tulis akun twitter @wilsonsitorus.

Soal program mancing @wilsonsitorus melanjutkan cuitannya. "Saya sangat jarang berkata lancung di timeline Pak @jokowi bahkan punya kuota tiga kali setahun hanya untuk mengatakan seseorang tidak pandai.Tapi saya jengkel, dan semakin jengkel menemukan pelatihan seperti ini," lanjut cuitannya.

Halaman: 12Lihat Semua