Menu

Anak Amien Rais dan Sejumlah Kader Mundur, Pengurus DPP : PAN Bakal Bersih dari Kelompok Sengkuni

Satria Utama 11 May 2020, 11:25
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM -  Mundurnya Hanafi Rais dan beberapa pemgurus PAN di daerah semakin menguatkan sinyal akan munculnya partai baru yanh akan dibesut Amin Rais.  Hal itu justeru disyukuri oleh Wakil Bendahara Umum DPP PAN Rizki Aljupri. 

Menurutnya,  orang yang akan bergabung pada partai baru tersebut merupakan sekelompok orang yang tak dapat menerima kekalahan.

"Melihat pemetaan individu yang menyatakan akan bergabung dengan partai baru bentukan Amien Rais, DPP PAN menilai ini tidak lebih dari sekelompok orang yang tidak dapat menerima kekalahan karena jagoan mereka kalah dalam Kongres PAN di Kendari," ujar ujar Rizki dalam keterangan tertulisnya, Minggu (10/5/2020) seperti dilansir detik.com.

Bahkan, tambah Rizki, dengan keluarnya beberapa orang tersebut,  PAN terbebas dari orang dengan karakter sengkuni. "Kami justru bersyukur, karena saat ini PAN dapat lepas dari orang-orang yang memiliki karakter sengkuni," kata Rizki.

Rizki mengatakan, saat ini DPP tengah memproses pengangkatan Plt Ketua DPW di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Sulawesi Barat. Hal ini karena keduanya, telah menyatakan keluar dan akan bergabung dengan partai baru.

"Khusus untuk Provinsi DIY dan Sulawesi Barat, DPP sedang memproses pengangkatan Plt. Hal ini disebabkan Ketua DPW di 2 Provinsi tersebut secara terang-terangan sudah menyatakan keluar dari PAN, dan akan bergabung dengan partai politik baru," kata Rizki.

Halaman: 12Lihat Semua