Menu

Minta Jokowi Bubarkan BPIP, Ustaz Tengku Zulkarnain: Urus Konser Saja Gagal, Bagaimana Mau Urus Pancasila

M. Iqbal 22 May 2020, 16:27
Ustaz Tengku Zulkarnain
Ustaz Tengku Zulkarnain

RIAU24.COM - Ustaz Tengku Zulkarnain meminta kepada Presiden Joko Widodo untuk membubarkan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

Dia menilai, selain menghabiskan negara yang disebutnya mencapai Rp 914 Miliar setahun juga gagal saat membuat konser dan lelang.

"Sudahlah pak @jokowi bubarkan saja BPIP. Menghabiskan uang negara 914 Milyar dalam setahun. Urus Konser Musik dan Lelang saja GAGAL. Bagaimana mau urus Pancasila bagi seluruh rakyat Indonesia," ujar Tengku Zulkarnain dilansir dari akun Twitternya, Jumat, 22 Mei 2020.

Dia juga mempertanyakan apakah lelang motor yang bertanda tangan Jokowi saat konser penggalangan dana akhir pekan lalu, menguntungkan atau tidak.

"Apakah PRANK motor kemarin menguntungkan bapak? Jika tidak bubarkan saja, kenapa?" lanjutnya.

Diberitakan sebelumya, Polisi  menangkap Muhammad Nuh alias M Nuh, lelaki asal Jambi yang memenangkan lelang motor listrik Gesits bertanda tangan Presiden Jokowi seharga Rp 2,5 miliar.

Halaman: 12Lihat Semua