Menu

Disinggung Denny Siregar, Ustaz Tengku Zulkarnain Balas Dengan Jawaban Menohok Ini

Siswandi 9 Jun 2020, 11:12
Ustaz Tengku Zulkarnain- Denny Siregar
Ustaz Tengku Zulkarnain- Denny Siregar

Tak hanya itu, Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu lalu menyoroti harga bahan bakar minyak atau BBM yang juga sampai sekarang belum turun.

"Kan Dolar janjinya di bawah 10.000. Dolar turun pun rakyat terlanjur melarat... O, ya BBM nggak turun turun apa nyangkut di tiang jemuran ya?," tulis Tengku.

Tak hanya membalas lewat komentar, Tengku pun mencuit dengan menyebut nama Denny Siregar. 

Ia mengaku heran dengan sikap Denny yang bangga dengan buat status rupiah perkasa terhadap dolar AS. Padahal, di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY, dolar AS pernah di bawah Rp10 ribu.

"Bung @Dennysiregar7 buat status Rupiah PERKASA. Saya lihat di indeks masih Rp14.002.80.
Kenapa bangga luar biasa, ya? Zaman pak SBY Dolar di bawah Rp10.000. Apa mata dia dkk belum melek melek? Padahal hutang terbaru sudah  dipatok Rp 14.000 juga," tulis Tengku. ***

Halaman: 12Lihat Semua