Menu

24 Pejabat Dilantik Wakil Walikota Pekanbaru Sore Ini, Berikut Nama Beserta Jabatan Barunya

Ryan Edi Saputra 26 Jun 2020, 17:31
Wakil Walikota Pekanbaru saat melantik dan mengambil sumpah jabatan
Wakil Walikota Pekanbaru saat melantik dan mengambil sumpah jabatan

RIAU24.COM - PEKANBARU - Sebanyak 24 pejabat teras Pemerintah Kota Pekanbaru hari ini, Jumat (26/6/2020) dilantik dan diambil sumpah jabatannya dalam Pelantikan Pejabat Tinggi Pratama, Administrasi dan Pengawas Pemerintah Kota Pekanbaru di lantai 6 aula gedung Perkantoran Tenayan Raya.

Walikota Pekanbaru, Firdaus masih tetap memberikan jabatan kepada M Noer MBS setelah resmi diberhentikan sebagai Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru. Dalam Surat Keputusan (SK) yang dibaca dalam prosesi pelantikan yang dipimpin Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi, M Noer diberikan amanah sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru.

Sebagaiamana diberitakan sebelumnya, Jabatan M Noer sebagai Sekda Pekanbaru digantikan Muhammad Jamil sebagai Plt Sekda merangkap Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP).
 

Tidak hanya mempertahankan M Noer sebagai Kepala Dinas, Walikota Pekanbaru Firdaus juga masih mempertahankan Syahmanar S Umar sebagai Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan. Sementara posisi Mutia Eliza di nonjobkan dan digantikan Alek Kurniawan sebagai Kepala Dinas Ketahanan Pangan.

zxc2

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua