Menu

Fadli Zon Pertanyakan Jokowi Marah ke Bawahannya: Yang Salah Menteri Atau Presiden?

M. Iqbal 1 Jul 2020, 10:56
Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo

RIAU24.COM -  Wakil Ketua Umum Gerindra, Fadli Zon mempertanyakan kemarahan Presiden Joko Widodo kepada para menterinya terkait penanganan pandemik Covid-19.

Dilansir dari Rmol.id, Rabu, 01 Juli 2020, kemarahan Jokowi itu justru mengaburkan tugas pokok dan fungsi antaran presiden dan bawahannya dalam penangana Covid-19.

"Kinerja menteri apa kinerja presiden?" ujar Fadli Zon.

Dia sendiri mengibaratkan posisi Jokowi sebagai dirijen dalam suatu orkestra. Selaku pimpinan orkestra, harusnya Jokowi bisa mengakomodir menterinya.

Apalagi beberapa kali dia menegaskan bahwa tak ada visi-misi menteri, melainkan hanya ada visi-misi presiden. "Kalau itu terjadi, siapa yang salah, menteri atau presiden?" ujarnya lagi.

Dikatakannya, yang diperlukan dalam menghadapi pandemik Covid-19 adalah masalah kepemimpinan. "Intinya masalah kepemimpinan. Ketika dihadapakan Covid, dihadapkan national leadership," ucap Fadli.

Halaman: Lihat Semua