Menu

Bersiap Hadapi Ancaman China, Taiwan Tingkatkan Kemampuan Rudalnya

Satria Utama 10 Jul 2020, 13:31
ilustrasi rudal patriot
ilustrasi rudal patriot

RIAU24.COM Taiwan tampaknya tak ingin begitu saja dianggap sepele oleh China. Negara ini mulai memperbarui sistem pertahanan rudal Patriot yang dimilikinya di tengah ancaman provokasi China yang terus meningkat.

Rencana peningkatan kemampuan rudal patriot ini disampaikan Kementerian Luar Negeri AS melalui pernyataan pada Kamis (9/7). Dikabarkan nilai proyek tersebut mencapai US$620 juta atau Rp8,9 triliun.

"Penerima (Taiwan) akan menggunakan kemampuan alat-alat tersebut sebagai sistem pertahanan terhadap ancaman regional dan memperkuat pertahanan dalam negeri. Penerima tidak akan mengalami kesulitan menggunakan peralatan ini menjadi bagian dari angkatan bersenjatanya," ungkap pihak Kemlu AS seperti dilansir CNN Indonesia.

Kemlu AS menuturkan Taiwan telah mengajukan minat membeli sejumlah komponen demi meningkatkan kapasitas dan kapabilitas rudal Patriot "demi mendukung masa operasional" senjata itu selama 30 tahun.

Perusahaan industri pertahanan AS, Lockheed Martin, akan menjadi kontraktor utama pembaruan sistem rudal tersebut.

Langkah ini kemungkinan memicu amarah China terhadap Taiwan dan AS. China menganggap Taiwan sebagai wilayah pembangkang yang ingin memerdekakan diri. Belakangan, China kerap mengerahkan sejumlah jet tempur untuk menerobos wilayah pertahanan udara Taiwan.

Halaman: 12Lihat Semua