Menu

Ingin Bangkitkan Sektor Pertanian, Pengurus PP Inhu Tertarik Kembangkan BUMP

Satria Utama 21 Jul 2020, 11:50
Pengurus PP usai diakusi dengan Korwil BUMP Riau
Pengurus PP usai diakusi dengan Korwil BUMP Riau

RIAU24.COM -  INHU- Sektor pertanian harus tetap berproduksi dan dipastikan tidak boleh berhenti dalam kondisi apapun. Saat pandemi corona seperti sekarang, terbukti sektor pertanian dan pangan justru makin berkembang di tanah air. Ini menjadi momentum untuk semakin menguatkan sektor pertanian dan ketahanan pangan di Indonesia.

Hal ini terungkap dalam diskusi pengurus MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), saat berdiskusi dengan Ketua Koorwil Seknas Badan Usaha Milik Petani (BUMP) Riau, Alexander Pranoto Selasa (21/7/2020), di Rengat.

Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Indra King dalam kesempatan itu mengapresiasi kiprah Koorwil Seknas Badan Usaha Milik Petani (BUMP) Riau yang secara aktif membantu petani di Riau untuk meningkatkan produksi dan membangun perekonomian petani.

Indra King mengatakan, pihaknya juga tertarik untuk ikut serta mendorong para petani di Inhu untuk bersatu membentuk BUMP di daerah tersebut. "Potensi sektor pertanian Inhu sangat bagus. Pengembangannya dan penguatan kebersamaan petani menjadi hebat menjadi tugas kami kedepannya. Kita segera mendorong petani untuk mendirikan BUMP dwmi kepentingan kesejahteraan pelakunya,"jelas dia.

Dalam kesempatan itu, Ketua Seknas BUMP Indonesia Korwil Riau, Alexander Pranoto, mengatakan, implementasi New Normal seharusnya tidak memberi banyak perubahan pola masyarakat dalam memenuhi dan mengakses pangannya.

Dengan kata lain, sebut dia, justru dapat menjadi momentum untuk kembali menggeliatkan sektor pertanian dalam arti luas, apalagi di Indragiri Hulu yang masih memiliki banyak lahan yang belum dimanfaatkan.

Halaman: 12Lihat Semua