Menu

Dukung Ketahanan Pangan di Tengah Pandemi Covid-19, Bupati Alfedri Ajak Petani Bungaraya Manfaatkan KUR

Lina 23 Jul 2020, 15:16
Dukung Ketahanan Pangan di Tengah Pandemi Covid-19, Bupati Alfedri Ajak Petani Bungaraya Manfaatkan KUR (foto/int)
Dukung Ketahanan Pangan di Tengah Pandemi Covid-19, Bupati Alfedri Ajak Petani Bungaraya Manfaatkan KUR (foto/int)

RIAU24.COM - SIAK- Bupati Siak Alfedri mengajak para petani di Kecamatan Bungaraya untuk memanfaatkan skema pembiayaan modal usaha ringan melalui Program Kredit Usaha Rakyat (KUR), untuk memfasilitasi kebutuhan pembiayaan petani dalam usaha meningkatkan produksi. Hal tersebut dimaksudkan untuk mendukung ketahanan pangan masyarakat di Kecamatan Bungaraya ditengah pandemic global Covid 19.

zxc1


"Melalui fasilitas program Kredit Usaha Rakyat yang ditujukan untuk membantu kredit permodalan bagi petani dan peternak, diharapkan akan terjadi ekspansi (perluasan usaha) yang semakin meningkat,” kata Alfedri dalam acara Sosialisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) Kegiatan Pembiayaan Pertanian di Kecamatan Bungaraya.

Sebagai kecamatan yang dikenal lumbung padinya Kabupaten Siak, serapan fasilitas kresdit permodalam KUR di Kecamatan Bungaraya saat ini kata dia masih terbilang rendah. Hal ini disebabkan kurangnya sosialisasi dan rendahnya minat masyarakat untuk memanfaatkannya.

Sambungan berita: zxc2
Halaman: 12Lihat Semua