Menu

Nadiem Baru Sadar Keterbatasan Jaringan Internet Jadi Kendala Belajar Daring, Hidayat Nur Wahid Komentar Begini

Ryan Edi Saputra 21 Aug 2020, 11:19
Nadiem Makarim
Nadiem Makarim

RIAU24.COM - JAKARTA - Ditengah pandemi Covid-19 yang masih berlangsung hingga hari ini, keluahan mengenai pembelajaran daring jadi sorotan pemerintah. Bahkan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim baru menyadari banyak wilayah di Indonesia yang belum merasakan layanan internet.

Nadiem baru sadar bahwa keterbatasan jaringan internet dapat menghambat kegiatan belajar mengajar secara virtual yang saat ini tengah dilaksanakan akibat pandemi Covid-19.

Pernyataan Nadiem inipun jadi bahan pertanyaan politisi PKS, Hidayat Nur Wahid. Wakil Ketua Majelis Syuro PKS tersebut justru terkejut dengan pernyataan Nadiem Makarim. Seharusnya, sebagai menteri dia memahami situasi di Indonesia dan memberikan terobosan canggih untuk pendidikan.

“Ke mana aja dia? Itu kan command sense lah, kan seharusnya sudah tahu dari dulu!” tegas Hidayat Nut Wahid dalam acara Ngobrol Bareng Bang Ruslan bertema 75 Tahun Kemerdekaan: Tantangan dan Harapan, Kamis (20/8/2020) kemarin melansir rmol.

“Ketika tahu banyak daerah yang internet masih bermaslaah, listrik masih bermasalah, dan sangat kecil di daerah-daerah yang memiliki laptop, handphone pintar, harusnya dia buat terobosan dong!” Tambahnya.

Wakil Ketua MPR ini mengatakan, Nadiem seharusnya mampu memitigasi permasalahan pendidikan sedetil mungkin, dengan melakukan blusukan ke pelosok-pelosok di mana para murid-murid harus mencari sinyal internet untuk belajar daring.

Halaman: 12Lihat Semua