Menu

Jadi Panutan, Habib Bahar bin Smith Sampaikan Hal ini Kepada Napi Terorisme

Ryan Edi Saputra 3 Sep 2020, 10:40
Habib Bahar bin Smith
Habib Bahar bin Smith

RIAU24.COM - JAKARTA - Sampai detik ini Habib Bahar Bin Smith (HBS) tetap konsisten menjalani sisa masa tahannya di lapas Gunung Sindur. Malah di dalam lapas, ia membina ratusan lapas dengan mengisi pengajian dan mensosialisasikan ideologi pancasila.

“Negara semestinya membayar mahal untuk Habib Bahar Bin Smith (HBS) dibanding untuk Badan Ideologi Pembina Pancasila (BPIP),” ungkapan pengacara Habib Rizieq Shihab (HRS) yang juga Mujahid 212 dan Ketua Aliansi Anak Bangsa (AAB), Damai Hari Lubis usai menemui HBS di Lapas Gunung Sindur belum lama ini.

Saat berkunjung menemui HBS, Damai mengungkapkan bahwa HBS dalam keadaan sehat serta tidak nampak perubahan pada wajahnya yang berjuang untuk bangsa Indonesia.

“HBS tetap bagai sosok ‘Singa’ yang tak pernah berubah menjadi ‘kambing atau meong’,” ujar Damai Hari Lubis, Rabu (2/9).

HBS kata Damai menceritakan apa yang dilakukannya saat sempat ditahan di Lapas Pondok Rajeg setelah sempat bebas asimilasi.

Kegiatan di sana diceritakan Damai, HBS juga melakukan kegiatan rutin seperti di Lapas Gunung Sindur, yakni mengisi pengajian dan membina warga lapas dengan tsaqofah Islam agar menjadi hamba Allah SWT yang taat.

Halaman: 12Lihat Semua