Menu

Mesin Mobil Terasa Bergetar Melebihi Wajar? Bisa Jadi Bagian Ini yang Harus Diganti

M. Iqbal 24 Sep 2020, 16:54
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Mobil yang memasuki usia di atas 5 tahun, sudah pasti tak lagi dalam kondisi prima. Terlebih lagi jika mobil yang dipakai tidak dirawat secara berkala.

Biasanya, salah satu gejala yang biasa dirasakan pada mobil yang telah menginjak usia di atas 5 tahun adalah rasa bergetar dalam kabin saat mobil dalam keadaan stasioner atau dalam keadaan mesin menyala dan tidak bergerak.

Dilansir dari Otodriver.com, hal itu tak perlu khawatir, jika Kamu merasakan hal serupa, biasanya bagian yang harus diganti adalah bagian engine mounting.

“Saat mobil dalam posisi tidak bergerak dan mesin menyala terasa getar, mungkin bagian engine mounting harus diganti,” ujar Afon, selaku pemilik bengkel Karunia Jaya Abadi Motor yang berlokasi di Jalan RS Fatmawati Jakarta Selatan.

Dia menambahkan, biasanya mobil dengan penggerak roda depan lebih cepat rusak ketimbang mobil penggerak belakang. “Kalau mobil gerak roda depan, biasanya 3 sampai 5 tahun engine mounting-nya sudah rusak. Tapi kalau gerak belakang biasanya lebih awet. Antara 5 sampai 10 tahun lebih,” lanjut Afon.

Masih menurut penjelasan Afon, jika piranti tersebut sudah menunjukkan gejala kerusakan, maka gantilah dengan suku cadang asli.

Halaman: 12Lihat Semua