Menu

Kembangkan Bakat Olahraga Pemuda, PT SAI Bantu Pembuatan Lapangan Bola Kaki di Desa Kota Intan

Riki Ariyanto 19 Oct 2020, 13:33
Kembangkan Bakat Olahraga Pemuda, PT SAI Bantu Pembuatan Lapangan Bola Kaki di Desa Kota Intan (foto/ist)
Kembangkan Bakat Olahraga Pemuda, PT SAI Bantu Pembuatan Lapangan Bola Kaki di Desa Kota Intan (foto/ist)

Salah satu dukungan dalam mengembangankan potensi pemudah dalam olahraga, terutama sepak bola, menejemen PT SAI membantu pihak Desa Kota Intan dalam pembangunan lapangan sepak bola.

"Saya melihat Desa kota intan pemuda nya banyak hoby olahraga terutama olah raga Bola kaki. Desa Kota Intan memiliki Club Bola kaki yang bernama KIS yang selalu tampil di turnament-turnamen di Rokan Hulu, bahkan beberapa kali dapat juara,"kata Sumarno didampingi CDO PT SAI Ilka Iskandar, SH, disela penyerahan bantuan pembelian rumput lapangan sepak bola, Selasa (13/10).

Diakui Sumarno, dirinya mengenal betul Tim Sepak Bola Kota Intan seperti salah satu clun yakni KIS beserta para pemain-pemain sepak bola di Desa Kotan Intan yang selalu mengharumkan nama desanya. Diantaranya, Syamson, Almarhum Ujang dan Almarhum Yunus. Dimana, pemain-pemain ini sangat disegani lawan ketika bertanding.
Halaman: 123Lihat Semua