Menu

Ternyata Kekuatan Militer Perancis Paling Menakutkan se-Eropa

Riko 4 Nov 2020, 12:30
Foto (internet)
Foto (internet)

Dengan pamor terkuat di Eropa, ternyata Perancis jika dilihat dari sisi jumlah tentara ternyata tidak terlalu hebat. Menurut data, negara ini hanya memiliki sekitar 268 ribu tentara aktif. Negara-negara dengan militer tak mentereng seperti Kolombia atau Maroko masih lebih banyak. Namun demikian, tentara Perancis cukup disegani lantaran memiliki jajaran pasukan elite yang punya pamor bagus.

Kehebatan sesungguhnya Perancis ada di armada lautnya

Tak hanya mantap di darat dan udara, kekuatan laut Perancis juga tak kalah gahar. Di ranah ini mereka juga memiliki alutsista yang sangat lengkap. Misalnya koleksi empat buah kapal induk, sembilan kapal selam, 11 destroyer, 17 kapal patrol, 11 frigate, dan 17 kapal penyapu ranjau. Untuk jumlah kapal induk sendiri, Perancis urutan kedua di dunia setelah Amerika Serikat.

Alutsista udara Perancis sangat lengkap

Tak hanya punya mainan lengkap di matra darat, Perancis juga banyak koleksi di alutsista udara. Tercatat negara ini memiliki 269 pesawat tempur, 187 pesawat latih, 45 pesawat misi khusus, 121 pesawat transport, 589 helikopter, serta 62 buah helikopter tempur. Jika digabung semuanya, kekuatan udara Perancis nomor delapan terkuat di dunia.

Halaman: 12Lihat Semua