Menu

Jelang 9 Desember, KPU Bengkalis Upayakan Persiapan Pilkada Seperti Alkes dan Surat Suara

Dahari 12 Nov 2020, 15:40
Ketua KPU Bengkalis Fadhilah Al Mausuly
Ketua KPU Bengkalis Fadhilah Al Mausuly

RIAU24.COM - BENGKALIS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkalis terus mengupayakan persiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang tinggal menghitung hari lagi, tepatnya 9 Desember 2020 mendatang.

Ketua KPU Bengkalis Fadhilah Al Mausly mengatakan bahwa, mengenai persiapan Pilkada 2020, seperti alat kesehatan dan surat suara sampai saat ini masih dalam keadaan terkonsolidasi dengan baik.

"Dalam kondisi kondusif dan tidak ada terkendala,"ujar Ketua KPU Fadhilah Al Mausly, Kamis 12 November 2020.

Menurut Fadhilah lagi, terkait kondisi selanjutnya akan di konsolidasikan ke pihak terkait. Sedangkan, sampai saat ini kendala dan kerawanan masih terkendali.

"Jika ditemukan kendala dan kerawanan akan dikordinasikan kembali ke pihak terkait. Sampai saat ini belum ada kendala karena sudah terkonsolidasikan dengan baik oleh para pihak terkait. Semoga pada pilkada Bengkalis 2020 ini berjalan dengan lancar,"ujarnya.

Kemudian, Kasubbag perencanaan sekretariat KPU Bengkalis M. Sholeh menyampaikan bahwa, terkait alat kesehatan pelaksanaan pemungutan dan penghitungan surat suara pilkada serentak tahun 2020 ini.

Untuk katagori Alat Kesehatan (ALKES) diantaranya, masker untuk sekali pakai sebanyak 3.907 box. Sarung tangan latex sebanyak 1.313 buah.

Termometer infrared (thermogun) sebanyak 1.298 unit. Baju Hazmat sebanyak 1.285 buah, pengadaan oleh UKPBJ KPU RI dengan proses lelang dan diperkiraan sampai di Bengkalis pada tanggal 30 November 2020 mendatang.

Katagori perbekalan kesehatan rumah tangga (PKRT) diantaranya, Hansanitizer sebanyak 1.505 botol. Sabun pencuci tangan sebanyak 2.790 botol.  

"Desinfektan ini sebanyak 1.483 Liter, pengadaan oleh UKPBJ PKU Prov Riau CV. Lalindo Jaya Abadi, status sedang produksi, perkiraan sampai di Bengkalis pada tanggal 21 November 2020,"ujarnya.

Lalu, katagori barang umum, diantaranya Masker kain sebanyak 1.152 buah, sarung tangan Plastik sebanyak 381.473 buah, Tissu Towel sebanyak 13.290 pak, kantong plastik tempat sampah sebanyak 2.935 buah. Disamping itu, Face Sheld sebanyak 12.628 buah

"Pengadaan UKPBJ PKU Provinsi Riau oleh CV. Qaisera Mitra Perkasa sudah di kirim perkiraan sampai di Bengkalis pada tanggal 15 November 2020 ini,"pungkasnya.