Menu

Politisi PKS ini Minta Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan Tahun Depan Dibatalkan: Banyak yang Dilanggar

M. Iqbal 11 Dec 2020, 16:47
Politisi PKS, Ansory Siregar
Politisi PKS, Ansory Siregar

RIAU24.COM - Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi PKS, Ansory Siregar meminta kepada parlemen untuk membatalkan kenaikain iuran BPJS Kesehatan tahun 2021.

"Tidak panjang judul intruksi saya, batalkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan orang fakir miskin pada tanggal 1 Januari itu. Judulnya batalkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan untuk orang fakir miskin pada tanggal 1 Januari," ujar Ansory dilansir dari Rmol.id, Jumat, 11 Desember 2020.

Dia kemudian mengingatkan kepada pimpinan anggota dewan, bahwa pernah berjanji akan membicarakan perihal iuran kenaikan BPJS Kesehatan tahun 2021 ini.

"Tanggal 16 Juli tahun 2020 pimpinan DPR pada waktu itu, kalau tidak salah Bapak Dasco (Sufmi Dasco Ahmad) dan ada pimpinan lainnya berjanji akan membicarakan kembali tentang kenaikan iuran BPJS Kesehatan," lanjutnya.

Khusus untuk iuran BPJS kelas 3 mandiri, kata Ansory, pimpinan DPR sempat berjanji akan membahas iuran BPJS Kelas 3 mandiri yang ditujukan untuk fakir miskin atau Pekerja Bukan Penerima Upah dan atau bukan pekerja.

"Tapi sampai sekarang sudah hampir 5 bulan tidak kunjung dibahas dan dibicarakan," lanjut legislator dari Sumut III ini.

Halaman: 12Lihat Semua