Menu

Polsek Bunut Kawal Logistik dari PPK Kecamatan Bunut Menuju KPU Pelalawan

Ryan Edi Saputra 12 Dec 2020, 15:17
Personel Polsek Bunut dan TNI Saat mengawal surat suara menuju KPU Pelalawan, Jumat (11/12/2020 ). Foto: Istimewa.
Personel Polsek Bunut dan TNI Saat mengawal surat suara menuju KPU Pelalawan, Jumat (11/12/2020 ). Foto: Istimewa.

RIAU24.COM - Beberapa rangkaian kegiatan pemilihan Kepala daerah Kabupaten Pelalawan telah dilaksanakan di kecamatan Bunut mulai dari tahapan pembentukan PPK, Coklit, pemutahiran data pemilih, Penetapan Daftar pemilih Tetap hingga kampanye dari masing - masing calon bupati dan wakil Bupati Pelalawan hingga pada tanggal 09 Desember 2020 dilaksanakan pemilihan secara langsung. 

Pada hari jumat pukul 09.00 wib sampai dengan pukul 18.00 wib bertempat di gedung serbaguna kelurahan pangkalan bunut kecamatan Bunut KPU Pelalawan telah dilaksanakan Rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara pada pemilihan Bupati dan wakil Bupati pelalawan tahun 2020.

setelah selesai dilaksanakan Rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara pada pemilihan Bupati dan wakil Bupati pelalawan tahun 2020 tingkat kecamatan Bunut selanjutnya terhadap logistik Surat Suara di kirim kembali ke  KPU Pelalawan tetap dengan pengawalan ketat personil Polsek Bunut sebanyak 2 orang dengan dilengkapi persenjataan lengkap sesuai dengan prosedur pengawalan. Jumat ( 11/12/2020 ).

Mulai dari pemuatan keatas truk hingga perjalanan dari kecamatan Bunut hingga KPU Pelalawan mendapatkan pengawasan dan pengawalan ketat dari personil polsek Bunut dan Koramil 03 Bunut.

"Untuk pengawalan Logistik dari PPK kecamatan Bunut menuju KPU Pelalawan terhadap personil dilengkapi persenjataan lengkap sesuai dengan prosedur pengawalan guna antisipasi adanya upaya menggagalkan Pemilu" ujar Kapolsek Bunut Polres Pelalawan AKP Rokhani,S.S,MH.

"Setiap rangkaian kegiatan pemilihan kepada daerah Kabupaten Pelalawan di tingkat kecamatan Bunut dan Bandar petalangan sudah selesai dilaksanakan dan berjalan dengan lancar dan aman tanpa adanya gangguan dari manapun sebagai upaya dalam menggagalkan pemilihan kepala daerah kabupaten pelalawan"ucap kapolsek Bunut.

Halaman: 12Lihat Semua