Menu

Dibombardir Roket Dari Gaza, Sirene Israel Meraung-raung

Riko 26 Dec 2020, 15:32
Foto (internet)
Foto (internet)

RIAU24.COM -  Sirene Israel di Ashkelon dan wilayah dekat perbatasan dengan Jalur Gaza, Palestina , meraung-raung pada Jumat malam setelah dua roket asal Gaza menyerang negara Yahudi tersebut. Kedua roket telah dicegat sistem pertahanan udara setempat.

“Sehubungan dengan laporan sebelumnya tentang sirene serangan udara yang dibunyikan di Ashkelon dan daerah dekat perbatasan dengan Jalur Gaza, dua roket telah ditembakkan dari Jalur Gaza ke wilayah Israel," kata Pasukan Pertahanan Israel 

"Roket-roket telah dicegat oleh sistem pertahanan udara Iron Dome," lanjut pernyataan IDF, yang dikutip Sindonews dari Sputniknews, Sabtu (26/12/2020).

Sebuah video telah dibagikan di media sosial menunjukkan roket-roket itu ditembak jatuh saat masih berada di udara.

Sebagai pembalasan, IDF mengatakan telah melakukan serangan keras yang ditujukan pada tiga target militer di Gaza.

Sebelumnya, pada November lalu, Israel juga diserang roket asal Jalur Gaza. Sebagai tanggapan, IDF menyerang apa yang diklaim sebagai target Hamas di Jalur Gaza. Tel Aviv menganggap Hamas bertanggung jawab atas setiap serangan yang datang dari Jalur Gaza. 

Halaman: Lihat Semua