Menu

Diangkat Jadi Wamen BUMN, Sosok Ini Mendapat Sorotan Dari Dahlan Iskan, Ini Sebabnya

Siswandi 30 Dec 2020, 13:39
Wakil Menteri BUMN Pahala Mansury. Foto: int
Wakil Menteri BUMN Pahala Mansury. Foto: int

RIAU24.COM -  Mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan turut merespon reshuffle kabinet yang dilakukan Presiden Joko Widodo baru-baru ini. Kali ini, Dahlan menyorot sosok Pahala Mansury yang dilantik menjadi Wakil Menteri BUMN. Seperti diketahui Pahala masuk menggantikan Budi Gunadi Sadikin yang naik kelas jadi menteri kesehatan.

Dalam pandangannya, Dahlan Iskan menilai, sosok Pahala cocok menjabat  wamen BUMN. Sebab dalam pandangannya, Pahala adalah seorang konseptor yang andal.

"Jabatannya sekarang ini, wakil menteri BUMN, rasanya yang paling pas. Ia (Pahala) konseptor yang brilian, ia pekerja yang andal," papar Dahlan dalam tulisannya di disway.id. 

Dikutip viva, Rabu 30 Desember 2020, Dahlan mengaku sangat mengenal sosok Pahala. Ia juga merasa lega, karena Pahala memiliki pribadi baik. Dengan demikian, ia menilai saat ini Kementerian BUMN dipimpin oleh orang-orang yang baik dan memiliki kompetensi tinggi.

"Siapa tahu pepatah ini benar: orang baik berkumpulnya dengan orang baik," ungkapnya. 

Hal senada disampaikan bankir senior, Towil Heryoto. Bagi Towil yang pernah menjabat sebagai direktur utama di BTN, melihat Pahala sebagai sosok yang senang bekerja keras, fokus dan sangat detail.

Halaman: 12Lihat Semua