Menu

Koruptor Asabri Curi Uang Pensiun TNI Polri Hingga Rp23,7 Triliun, Politisi Demokrat: Semoga Kejaksaan Mampu Membongkar

Riki Ariyanto 3 Feb 2021, 09:41
Koruptor Asabri Curi Uang Pensiun TNI Polri Hingga Rp23 Triliun, Politisi Demokrat: Semoga Kejaksaan Mampu Membongkar (foto/int)
Koruptor Asabri Curi Uang Pensiun TNI Polri Hingga Rp23 Triliun, Politisi Demokrat: Semoga Kejaksaan Mampu Membongkar (foto/int)

RIAU24.COM -  Geger dana tabungan pensiun TNI-Polri hingga PNS di Kementerian Pertahanan (Kemhan) di PT Asabri dikorupsi. Nilai korupsi PT Asabri lebih dari Rp23 triliun dan delapan orang sudah ditetapkan tersangka.

Hal itu turut dikomentari politisi Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan. "Tetap Kawal Rp 23,73 Triliun! Jeruji besi tidaklah cukup, uang besar itu harus kembali! Dari Solo hingga ke Singapura, uang itu berceceran. Entah rapi tersusun atau tidak, semoga @KejaksaanRI mampu membongkar!" cuit @hincapandjaitan, Rabu malam (3/1/2021).

Langsung saja netizen atau warganet berikan komentarnya. @basukining: "Kasihan para prajurit TNI dan POLRI nabung sejak masuk kerja."

@giloangmah: "Miskinkan harta koruptor nya biar balik ke negara duit nya!"


@AmiraRangkas: "Kira-kira berani bongkar enggak ya."

Halaman: 12Lihat Semua