Menu

Gandeng Ustaz Abdul Somad, Dompet Dhuafa Riau Lakukan Peletakan Batu Pertama Pesantren Darul Hadits

M. Iqbal 12 Feb 2021, 18:28
Ustaz Abdul Somad saat peletakan baru pertama pembangunan pesantren Darul Hadist di Jalan Garuda Sakti bersama Dompet Dhuafa Riau
Ustaz Abdul Somad saat peletakan baru pertama pembangunan pesantren Darul Hadist di Jalan Garuda Sakti bersama Dompet Dhuafa Riau

RIAU24.COM - Dompet Dhuafa Riau bersama Ustaz Abdul Somad, melakukan peletakan batu pertama Wakaf Pesantren Darul Hadits yang berlokasi di Jalan Garuda Sakti, Pekanbaru, Riau.

Pimpinan Dompet Dhuafa Riau, Ali Bastoni menyebutkan wakaf pesantren Darul Hadist ini merupakan sarana pendidikan dan merupakan projek strategis Dompet Dhuafa Riau dengan menggandeng Ustaz Abdul Somad.

"Dengan adanya pesantren ini pengembangan kedepannya akan ditargetkan melahirkan ulama yang paham dengan hadist," kata Ali Bastoni, Jumat, 12 Februari 2021.

Kemudian, kata Ali, adanya pesantren darul hadis ini juga akan menjadi forum pendidikan baik untuk orang tua, anak-anak, mahasiswa dan umum yang bersifat silabus. "Di sini juga nanti ada asrama dan juga santri yang satang dan pulang," katanya lagi.

Untuk pembiayaan, lanjut Ali, dibutuhkan bantuan dari seluruh masyarakat di Riau. Karena, kebutuhan pembangunannya sendiri mencapai Rp 8 Miliar. Dan hal tersebut, kata Ali, bisa diwujudkan dengan cara berkolaborasi.

"Target kita selesai dalam 3 tahun. Kita menggalang dana dulu. Untuk desain, bangunan ini akan memiliki gedung tiga tingkat sebagai gedung utama, gedung dua lantai untuk asrama, serta ada ruangan guru dan masjid," jelasnya.

Halaman: 12Lihat Semua