Menu

Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Keturunan Indonesia Dipecat Raja Salman, Penyebabnya Masih Misteri

Riki Ariyanto 13 Mar 2021, 21:05
Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Keturunan Indonesia Dipecat Raja Salman, Penyebabnya Masih Misteri (foto/int)
Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Keturunan Indonesia Dipecat Raja Salman, Penyebabnya Masih Misteri (foto/int)

RIAU24.COM - Raja Salman telah mencopot Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Muhammad Saleh Benten. Sebagai informasi Menteri Arab Saudi yang dipecat itu merupakan keturunan Indonesia.

Dilansir dari Okezone, kabar itu secara resmi termaktub oleh keputusan Kerajaan Arab Saudi, yang disiarkan kantor berita SPA, Jumat 12 Maret 2021. Muhammad Saleh Benten sudah menjabat menteri selama lima tahun.

Sesuai namanya, Muhammad Saleh mendapatkan darah Banten, Indonesia dari ayahnya. Sebab neneknya dari ayahnya, memang berasal dari Banten.

Sebagai informasi Saleh bernama lengkap Muhammed Saleh Bin Tahir Benten diangkat sebagai Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi sejak 9 Mei 2016. Sebelum menjadi Menteri, Saleh menjabat CEO Saudi Post atau (direktur utama Kantor Pos Arab Saudi). Saleh Banten bergelar doktor di bidang teknik komputer dari Universitas Colorado Boulder di Amerika Serikat (AS).

Saleh Benten digantikan Menteri Negara Essam bin Said jadi Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi. Hingga sekarang belum ada penjelasan penyebab pemecatan Benten Saleh. 

Halaman: Lihat Semua