Menu

Nekat Lawan Petugas, Pelaku Narkoba Jaringan Medan Dihadiahi Timah Panas

Khairul Amri 14 Mar 2021, 14:39
Foto. Ilustrasi (int)
Foto. Ilustrasi (int)

RIAU24.COM - Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau berhasil meringkus tiga orang diduga pelaku pengedar Narkotika antar provinsi di Desa Pelintung, Kota Dumai, Minggu 14 Maret 2021 pagi.

Saat tim melakukan penyergapan, pelaku nekat melakukan perlawanan hingga akhirnya petugas pun akhirnya melumpuhkan pelaku dengan timah panas.

zxc1

Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Minggu pagi membenarkan penyergapan tersebut dan mengatakan akibat perlawanan pelaku tersebut seorang petugas mengalami patah jari tangannya.

 "Pagi tadi penyergapannya, seorang petugas mengalami patah jari tangannya," ujar Irjen Pol Agung dalam jumpa pers.

Penangkapan tersebut bagian dari operasi rutin Polda Riau dalam pemberantasan peredaran gelap Narkotika, demikian disampaikan jenderal bintang dua ini. "Satu pelaku saat penyergapan berhasil melarikan diri," lanjut Irjen Agung SIE.

Sambungan berita: zxc2
Halaman: 12Lihat Semua