Menu

Hari Kedua Puasa Ramadhan, Harga Ayam dan Cabai Merah di Pekanbaru Masih Mahal

Riki Ariyanto 15 Apr 2021, 15:44
Hari Kedua Puasa Ramadhan, Harga Ayam dan Cabai Merah di Pekanbaru Masih Mahal (foto/int)
Hari Kedua Puasa Ramadhan, Harga Ayam dan Cabai Merah di Pekanbaru Masih Mahal (foto/int)

RIAU24.COM - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru merilis sejumlah harga sembako. Untuk hari kedua puasa Ramadhan harga ayam ras atau potong dan cabai merah masih tinggi. 

Kepala Disperindag Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut menyampaikan untuk  harga ayam ras kisaran Rp32 ribu per kg dan ayam kampung Rp55 ribu per kg. Kemudian cabai merah Bukittinggi Rp45 ribu per kg, cabai merah Medan Rp44 ribu per kg, dan rawit Rp50 ribu per kg. 

Selanjutnya untuk ikan tongkol Rp25 ribu per kg, ikan kembung Rp35 ribu per kg, dan ikan gurami Rp50 ribu per kg. 

Sedangkan telur ayam Rp1,5 per butir dan daging sapi masih Rp120 ribu per kg. Ingot sampaikan pihaknya akan terus memantau fluktuasi harga sembako selama ramadhan. 

Dan untuk membendung gejolak harga Disperindag Pekanbaru sudah rencanakan menggelar pasar murah. 

Halaman: Lihat Semua