Menu

Adakan Kegiatan Kami Peduli Kami Berbagi, IKA 4968 Bagikan Sembako dan Santunan

M. Iqbal 25 Apr 2021, 22:10
Ikatan Keluarga Alumni (IKA) 4968 mengadakan kegiatan dengan tema IKA 4968 Berbagi
Ikatan Keluarga Alumni (IKA) 4968 mengadakan kegiatan dengan tema IKA 4968 Berbagi "Kami Peduli Kami Berbagi". (Foto: Istimewa)

RIAU24.COM - Sebagai wujud berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan 1442 H, Ikatan Keluarga Alumni (IKA) 4968 mengadakan kegiatan dengan tema IKA 4968 Berbagi "Kami Peduli Kami Berbagi”. Kegiatan ini dilakukan di Aula Masjid SMAN 8 Pekanbaru pada Sabtu 24 April 2021.

Kegiatan ini dihadiri Ketua Umum IKA 4968, M S Ismed, Waketum IKA 4968 Ide, Sekretaris Umum Edwin Syarif, Bendahara Umum Unita, Ketua Harian Rahmansyah, serta Ketua Angkatan IKA 4968 dan Pengurus IKA 4968 Pekanbaru.

Sedangkan dari pihak sekolah hadir Kepala Sekolah SMAN 8 Pekanbaru, Tavip beserta para wakil kepala sekolah, Guru SMAN 8 Pekanbaru, mantan guru dan siswa – siswi penerima santunan serta warga sekitar SMAN 8 Peknbaru yan menerima paket sembako.

Acara dibuka dengan pembacaaan ayat suci Al-quran, doa dan laporan panitia pelaksana. Selain itu juga ada sambutan dari Ketum IKA 4968, Kepala Sekolah SMAN 8 Pekanbaru juga terakhir ada penyerahan simbolis paket sembako dan santunan kepada warga, serta siswa – siswi SMAN 8 Pekanbaru serta tausiyah yang di sampaikan ustad munir dan berakhir dengan berbuka bersama, solat magrib bersama, makan bersama dan Foto Bersama.

Dalam laporan ketua panitia pelaksana, paket yang terkumpul sebanyak 350 Paket dan 100 santunan anak yatim, nantinya penyebaran paket sembako dan santunan anak yatim akan di berikan di beberapa titik di lingkungan SMAN 8 Pekanbaru dan wilayah kota Pekanbaru seperti kelurahan Tangkerang Tengah, Tangkerang Selatan, Sungai Sibam, Tobek Godang, Sialang Mungu, dan Lembah Sari, untuk Santunan akan di berikan ke siswa – siswi SMAN 8 Pekanbaru, anak yatim masjid dan panti asuhan.

Bantuan tersebut berasal dari penggalangan donasi dari alumni IKA 4968, berbagi lintas angkatan serta para donator.

Halaman: 12Lihat Semua